Home » , , , » Susu Kambing (Goat’s Milk)

Susu Kambing (Goat’s Milk)

Written By Kedai Digital on Selasa, 13 November 2012 | 18.23


Goat’s Milk (Susu Kambing)
Molekul proteinnya lebih halus dari susu sapi, sehingga mudah diserap usus, hanya perlu waktu 20 menit (susu sapi perlu waktu 120 menit) & Cocok untuk semua karena tidak mengandung unsur alergi
Susu kambing cocok untuk dikonsumsi manusia karena tidak mengandung senyawa alergen (beta-lactoglobulin) yang sering dapat memicu reaksi alergi dalam bentuk :susu-kambing-0
  • Asthma paru-paru.
  • Bendungan saluran pernafasan.
  • Infeksi  radang telinga menahun.
  • Eksim.
  • Kemerahan pada kulit
  • Gangguan pencernaan makanan.
Kandungannya yang membentuk campuran khas ini membuat susu kambing memiliki khasiat dan manfaat bagi penambahan gizi “anak balita” yang menderita alergi terhadap susu sapi, juga bagi anak-anak yang mempunyai alergi makanan, serta bagi orang dewasa yang dalam stadium pemulihan dari berbagai penyakit.
Susu Kambing mengandung rendah laktosa, cocok bagi yang mempunyai pengalaman “tidak dapat menerima lactosa” setelah minum susu sapi.
Susu kambing digolongkan dalam makanan/minuman kesehatan yang ideal karena dari susunan kandungannya memiliki kemiripan dengan susu manusia. Rasa susu kambing agak sedikit lebih manis dari susu sapi, namun karena memiliki rasa tambahan yang terkesan amis di lidah dan sedemikian kuatnya rasa tersebut sehingga kerap tidak disukai oleh manusia dengan demikian ditinggalkan untuk dikonsumsi rutin, selain dibuat keju.
Mudah dicerna dan memiliki manfaat lain yang sangat luas bagi kesehatan
  • Memiliki rantai asam lemak yang lebih pendek dibanding susu sapi, menyebabkan susu kambing menjadi lebih mudah dicerna dan diserap oleh sistem pencernaan manusia.
  • Kandungan asam lemak rantai pendek seperti asam kaprik dan kaprylik yang tinggi, mampu menghambat tumbuhnya jamur Candida dan infeksi jamur yang disebabkannya.
  • Susu kambing tidak mengandung agglutinin  yaitu senyawa yang membuat molekul lemak menggumpal seperti yang terjadi di dalam susu sapi. Hal ini juga sangat mempengaruhi penyerapan.
  • Anak-anak yang diberi konsumsi susu kambing memiliki pertumbuhan fisik yang lebih baik, juga menyangkut pertambahan berat badan yang disebabkan oleh kepadatan tulang yang lebih baik, kadar hemoglobin darah merah yang meningkatkan serta kecukupan akan vitamin A, B, dan B yang penting untuk pertumbuhan dan perkembangan otak.
  • Selain untuk dikonsumsi susu kambing juga baik untuk perawatan kulit yaitu, dalam bentuk sabun. Sabun yang terbuat dari susu kambing memiliki tingkat keasaman yang hampir sama dengan kulit.
  • Sabun Susu Kambing lembut dikulit dan tidak menimbulkan iritasi. Beberapa laporan membuktikan bahwa Sabun Susu Kambing bermanfaat untuk memulihkan kelainan kulit Psoriasis dan Eksema.

Mengapa  kita  butuh  Protein?
Protein atau dikenal dengan senyawa putih telur, merupakan bahan baku penting untuk pertumbuhan-pembentukan jaringan manusia. 90% dari jumlah berat darah kering, 80% berat otot dan 70% berat kulit adalah protein. Protein merupakan bahan dasar dan cikal bakal dari senyawa penting tubuh seperti enzim, hormon dan anti-bodi (=immunoglobulin). Selain itu juga merupakan dasar dari otot, kulit, tulang, rambut, jantung, gigi, darah, dan otak.
Bilamana kita mengalami kekurangan dalam jumlah protein yang memadai di dalam tubuh, maka akan terjadi peningkatan asam atau basa dari darah maupun jaringan. Kekurangan protein dapat menghambat pertumbuhan anak, dan pada orang dewasa akan mengakibatkan kelelahan yang berkepanjangan, depresi, luka yang sukar sembuh dan menurunnya daya tahan tubuh terhadap serangan infeksi kuman.
Seluruhnya ada sekitar 22 jenis asam amino, 8 diantaranya tergolong esensial (=tidak dapat dibuat oleh tubuh manusia) oleh sebab itu perlu mendapat dari luar melalui makanan yang kita makan.
Asam amino yang mengandung unsur belerang methionine, cystine, dan cysteine, penting untuk membangun kesehatan otak dan sistem saraf. Asam amino cysteine, sering mengalami penguraian dan merupakan asam amino antikatabolik (katabolik=menguraikan)
Di dalam kepentingan klinik, pemberian cystine dan asam amino lainnya memiliki manfaat besar untuk membangun/membentuk sel darah yang bermutu dan juga sebagai penawar racun bahan kimia berbahaya yang masuk ke dalam tubuh. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa pemberian 20 mg cysteine setiap hari membuat seseorang memiliki ketahanan tubuh yang lebih pada saat melakukan latihan fisik.
Tabel Kandungan Goats Milk
Tabel MineralKandungan senyawa gizi di atas merupakan jumlah kandungan gizi yang tepat dibutuhkan oleh manusia normal. Kebutuhan yang lebih tinggi sering diberikan pada penderita penyakit sesuai kebutuhan pemulihannya. Kandungan tersebut diatas secara penelitian terbukti dapat meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan “Otak”.
Tabel Asam AminoFakta Berbicara
  • Di seluruh dunia orang minum susu kambing lebih banyak dari yang minum susu sapi. Lebih dari 440 juta kambing menghasilkan kurang lebih 4.8 milyar ton susu.
  • Kerap kali penderita didiagnosa menderita laktosa intoleransi, padahal mereka hanya tidak cocok dengan susu sapi saja.
  • Kandungan protein di dalam susu kambing berbeda dengan yang terkandung di dalam susu sapi, hal ini yang menyebabkan orang sering timbul alergi terhadap susu sapi.
  • Susu kambing mengandung laktosa, namun karena senyawa lemak susu di dalam susu kambing memiliki rantai pendek, maka memudahkan pencernaan dan penyerapan ke dalam tubuh manusia. Dibandingkan dengan susu sapi maka, susu kambing mengandung laktosa 13% lebih rendah dari yang terkandung di dalam susu sapi dan 41% lebih rendah dari kandungan laktosa yang ada di dalam susu manusia.
  • Susu kambing tidak mengandung protein yang memicu timbulnya reaksi alergi (b-laktoglobulin).
  • Susu sapi diketahui memiliki enzim yang dapat merusak otot jantung dan otot dinding pembuluh darah, apalagi kalau sampai terbentuk penyempitan pembuluh darah. Susu kambing memiliki asam lemak yang khas, terutama di dalam metabolisme lemak, mampu menurunkan kelebihan kolesterol di dalam jaringan tubuh.
  • Susu kambing juga mengandung asam orotik yang jauh lebih rendah dari susu sapi, sehingga baik untuk mencegah timbulnya proses perlemakan hati.
  • Susu kambing baik untuk penderita tukak lambung dan gangguan pencernaan lainnya.
Manfaat dan pengaruh Susu Kambing bagi kesehatan pada umumnya
  1. Protein susu kambing (goatein) merupakan kombinasi yang seimbang  alami antara protein susu dengan senyawa gizi lainnya dimana menghasilkan penyerapan yang tinggi dan cepat di dalam sistem pencernaan makanan . Protein selanjutnya diubah menjadi tenaga, pembakaran lemak oleh karenanya mampu membangun sel jaringan organ tubuh.
  2. Kandungan gizi seimbang dan alami yang ada di dalam susu kambing merupakan dasar utama dan alasan penting mengapa susu kambing aman diberikan kepada bayi yang baru lahir sekalipun, maupun untuk orang tua (lansia) yang mengalami gangguan pencernaan makanan menahun dengan penyulit/komplikasi. Bagi penderita kekurangan gizi, yang diberi susu kambing dapat mudah menyesuaikan diri, sehingga tidak mengalami reaksi-reaksi tubuh.
  3. Protein susu kambing menekan reaksi sel yang berlebihan sehingga dapat menekan berbagai reaksi alergi.
  4. Merupakan suplemen/makanan tambahan utama untuk menekan efek samping radiasi dan pengobatan dengan obat-obatan kemoterapi (seperti pada pengobatan kanker).
  5. Asam amino L-tryptophane efektif untuk berbagai kasus sulit tidur dan tekanan jiwa/stress.
  6. Glutamine, merupakan asam amino penting untuk membentuk masa tubuh dan daya tahan tubuh. Oleh sebab itu, baik untuk memulihkan luka luar maupun luka dalam.
  7. Memperbaiki sistem pencernaan makanan, termasuk gangguan penyerapan yang kerap menimbulkan kekurangan gizi.
  8. Meningkatkan daya tahan-imunitas tubuh terhadap berbagai penyakit infeksi.
  9. Sebagai anti-toksin (penawar racun) termasuk anti terhadap berbagai zat penyebab penyakit kanker.
  10. Membatasi pembentukan LDL kolesterol yang dapat menyebabkan berbagai penyakit jantung, stroke dan penyakit degenerasi lainnya yang kerap mematikan.
  11. Baik bagi para olah ragawan aktif, protein susu kambing mampu menghambat menurunnya daya tahan tubuh akibat latihan berat.
  12. Susu kambing bagi kecantikan, mengandung asam caprilik bermanfaat untuk menanggalkan sel kulit yang sudah mati, menghilangkan flek-flek hitam dan mencegah keriput dini. Dengan diameter hanya 2 mikron lebih halus dari susu sapi, mampu tinggal lebih lama pada permukaan kulit sehingga menjadikan kulit lebih halus dan lebih putih.
Anjuran Konsumsi
1.     Untuk orang dewasa : 2 kali sehari 5  10 tablet.
2.     Untuk anak kecil di atas usia 5 tahun : 2 kali sehari s/d 5 tablet.
3.     Untuk anak-anak dibawah usia 5 tahun : diberikan perhari s/d 5 tablet.
4.     Untuk anak-anak baru lahir s/d  4 tahun : dapat diberikan sebanyak-banyaknya 3 tablet sehari.

Tanya jawab Seputar Goats Milk
1.    Apa yang membuat susu kambing berbeda dari susu sapi ?
Beda jenis, keturunan dan pemeliharaan akan berdampak pada susunya, apakah itu kambing atau sapi. Namun susu kambing yang terkenal dan tersohor di seluruh dunia adalah yang berasal dari New Zealand (dari negara inilah bahan baku produk goat’s milk Diamond Interest berasal). Susu kambing ini memiliki rasa dan aroma yang lebih enak, dan kandungan proteinnya jauh lebih lengkap.
2.    Apakah susu kambing dapat membeku ?
Susu kambing memiliki butiran kepala susu yang lebih halus, dibanding susu sapi dan tersebar ke seluruh susu. Hal inilah yang menyebabkan susu menjadi lebih halus dan kepala susunya menjadi lebih terasa, ini bukan berarti susu tidak dapat membeku, namun ketika membeku dan mencair kembali, tetap enak untuk dikonsumsi. Biasanya pada susu lain, ketika susu mencair, kepala susu terpisah dari susunya dan inilah yang menjadi tidak enak untuk dikonsumsi.
3.    Bagaimana dengan aroma kambingnya ?
Susu kambing memiliki aroma yang khas karena memiliki perbedaan pada lemak yang ada di dalam kepala susu. Aroma memang berpengaruh pada yang mengkonsumsi, tetapi ada juga yang mengabaikannya. Secara umum apabila penanganannya cukup bersih, maka aroma tidaklah menjadi bermasalah. Masyarakat pada umumnya justru tertarik dengan rasa keju yang terbuat dari susu kambing karena aromanya.
4.    Apakah susu kambing baik untuk anak-anak ?
Tentu saja susu kambing baik untuk anak-anak, asalkan penyajiannya dan kemasannya dapat dipertanggung jawabkan kebersihannya. Apabila meragukan maka dapat dilakukan pemanasan, untuk membunuh bakteri yang mungkin ada di dalam susu. Untuk bayi, susu ibu tidak diragukan lagi memang terbaik. Tentu, setiap ibu akan berusaha keras untuk dapat menyusui anaknya. Susu kambing kurang mengandung vitamin asam folat, dimana untuk anak besar kebutuhan asam folat dapat diperleh dari sumber gizi lain, tetapi tidak pada bayi baru lahir yang justeru membtuhkan gizi dengan kandungan kaya akan vitamin asam folat.
5.    Apa yang khas dari susu kambing ?
Dibandingkan dengan susu sapi, susu kambing memang tidak terlalu dikenal, seperti halnya di Afrika Selatan, masyarakat disana tidak mengenal susu kambing untuk dikonsumsi, selain dagingnya saja. Tetapi jangan terkejut kalau kita berkunjung ke Eropa khususnya di negara Perancis, disana susu kambing amat digemari, bahkan setiap peternak baik yang besar maupun perumahan mengambil susu kambing untuk dikonsumsi. Mereka percaya kalau susu kambing merupakan sumber gizi yang tidak kalah pentingnya dibanding susu sapi. Bahkan para penghasil keju terkemuka di Eropa membuat kejunya dari bahan susu kambing. Dari nila gizinya susu kambing dianggap lebih unggul dari susu sapi karena memiliki anti alergi dan memiliki struktur yang mirip dengan susu manusia, sehingga bila dikonsumsi manusia tidak meniumbulkan reaksi seperi yamg kerap ditimbulkan susu sapi.
6.  Apakah susu kambing bermanfaat untuk dikonsumsi ?
Karena susu kambing merupakan sumber gizi yang dibutuhkan manusia, maka tentu manfaatnya tidak diragukan lagi. Namun mengingat mengkonsumsi susu kambing mentah yang langsung diperah memiliki resiko tercemar bakteri yang dapat menyebabkan sakit. Oleh sebab itu ada upaya untuk memasaknya dengan panas 63 C selama 30 menit lamanya (=proses pasteurisasi), bakteri akan mati, tetapi kandungan gizi aktif di dalam susu akan banyak mengalami perubahan yang mana sudah tidak lagi bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Pasteurisasi modern menggunakan mesin pemanas yaitu memanaskan susu sampai 73 C selama 15 detik juga tidak banyak membantu mempertahankan senyawa aktif dari gizi yang berubah. Dengan metode pendinginan misalnya juga merupakan upaya, namun kita kenal beberapa jenis bakteri yang masih bertahan hidup sekalipun dilakukan pada pendinginan di bawah 4 C, bahkan mampu untuk menyebar sehingga membuat susu menjadi basi.
Diamond Interest International telah mengekstrak dengan mengambil kandungan gizi intinya dan dibuat menjadi table kunyah yang lebih enak aromanya dan tidak mengganggu rasa. Kandungan gizinya optimal tepat dan seimbang untuk kebutuhan kesehatan manusia, tanpa menimbulkan efek apapun yang tidak enak maupun yang tidak diinginkan.

Perbotol @ Rp.100.00  isi 150 tablet
Share this article :

+ komentar + 4 komentar

15 Maret 2013 pukul 20.34

thanks info susu kambingnya

Anonim
19 Oktober 2015 pukul 01.26

boleh saya tahu berapa harga untuk goat milk tablet..whattspp sy 014 9014024

Anonim
19 Oktober 2015 pukul 01.26

boleh saya tahu berapa harga untuk goat milk tablet..whattspp sy 014 9014024

23 April 2017 pukul 18.44

Bagaimana cara pemesanannya,,, wa saya 081377362530

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Toko Syifa | Subhan
Copyright © 2011. Herbal Murah & Berkualitas - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mr.Mahmud
Proudly powered by Blogger